Wednesday, November 2, 2016

DANDIM 0411/LT MELAKSANAKAN PENYISIRAN DI AREA TNWK

Selasa 1 November 2016 Dandim 0411/LT Letkol Inf. J. Kurniawan,S.I.P. beserta Pabung Kab. Lamtim Mayor Inf. Joko S, Pasi Inteldim 0411/LT Kapten Inf. Suprobo, Danramil 411-20/Way Jepara Kapten Inf. Asril, Daunit Inteldim 0411/LT dan Kepala Balai TNWK beserta jajaranya melaksanakan penyisiran sungai TNWK di Kuala Kambas.

Saat penyisiran tepatnya di ujung tepi laut Kuala Penet TIM menemukan beberapa warga mendirikan 15 tenda persinggahan, alasan mereka adalah untuk tempat tinggal beristirahat sementara sembari mencari ikan tangkapan. Mereka umumnya dari warga seputaran wilayah Kuala penet Kabupaten Lamtim.

Sesuai dengan penunjukan oleh Menteri Kehutanan SK. No. 14/Menhut-II/1989 dengan luas 130.000 ha berlokasi dari Kecamatan Way Jepara, Labuan Meringgai, Sukadana, Purbolinggo, Rumbia dan Seputih Surabaya, Kabupaten Lampung Tengah, Propinsi Lampung-INDONESIA.

Penyisiran ini dilaksanakan dikarenakan masih adanya warga nelayan yang mencari ikan namun mendirikan tempal tinggal di wilayah Taman Nasional Way Kambas yang bisa berdampak memancing warga lainnya untuk datang kembali setelah sebelumnya pernah dilaksanakan penertiban sekitar bulan Agustus 2010.

No comments:

Post a Comment