Kampung Restu Buana Kecamatan Rumbia Kabupaten Lampung Tengah dipenuhi oleh ribuan manusia, Personil Kodim 0411/LT, Pemkab Lampung Tengah, Personil Polres Lamteng, Camat, Kepala Kampung, Toga, Tomas, Toda, Siswa Siswi SLTA dan SLTP beserta masyarakat terlihat semangat di lokasi tersebut.
Lokasi seluas 445 Ha yang sebelumnya merupakan rawa dan tanah gambut selama ini membuat sepi area tersebut. Kini lahan yang mereka kira tidur itu berubah menjadi persawahan yang siap Tanam, Dandim 0411/LT Letnan Kolonel Inf. J. Kurniawan,S.I.P mengerahkan personil Kodim 0411/LT mulai dari Danramil, Babinsa PNS bahkan ibu Persit untuk masuk ke wilayah tersebut, Bagaikan Gayung bersambut, Ka DPRD Lamteng Hi. Junaidi terlihat hadir, bahkan Bapak Mustofa selaku Bupati Lampung Tengah tidak mau kalah, diperintahkannya Wakil Bupati Lamteng Bapak Loekman Djojosoemarto untuk membawa para Camat dan Kakam serta pegawainya untuk ikut masuk ke wilayah tersebut.
Tampaknya Pihak Kepolisian Resort Lamteng tidak mau ketinggalan, Kapolres Lamteng AKBP D. Sembodo,S.Ik.MM turun langsung ke lapangan dengan mengerahkan personil yang terdiri dari Kapolsek dan anggotanya.
Tidak sampai disitu saja, Doktor Bakti dari Departemen Pertanian didampingi para KPD Pertanian dan Penyuluh Pertanian terjun berbaur dengan sekitar 1500 manusia yang saat itu siap menanam padi serempak, bahkan terlihat TAJUK (alat tanam tradisional) terpancang 1000 batang tanda siap dipakai. Dalam sela-sela massa, Instansi Pengadilan Lamteng dan Kejaksaan Lamteng terlihat antusias ingin menyumbangkan pula tenaga untuk ikut meningkatkan taraf hidup masyarakat di bidang Pertanian.
Gongnya adalah saat Danrem 043/Gatam yang diwakili oleh Kepala Stafnya (Letnan Kolonel Inf. Utten Simbolon) didampingi oleh Perwira Staf Korem 043/Gatam ikut menyingsingkan celana dinasnya untuk terjun ke lumpur sawah lalu menanam bibit padi di area tersebut.
Puncak kebahagiaan masyarakat setelah menanam benih padi bersama adalah meresmikan Prasasti TAJUK EMAS dimana hal tersebut adalah sebagai saksi bahwa pada Sabtu 24 September 2016 di lokasi cetak sawah TNI AD Kodam II/Sriwijaya telah terlaksana TANAM PADI BERSAMA DAN SERENTAK 1000 MANUSIA DENGAN MENGGUNAKAN TAJUK.
Akhir acara Doa dipanjatkan sebagai bentuk rasa syukur Insan Beriman dilanjutkan makan siang bersama di area yang dahulu merupakan daerah yang selalu terendam banjir saat hujan dan kering kerontang saat kemarau datang.
No comments:
Post a Comment