Sunday, July 7, 2024

Babinsa Koramil 411-04 dan 06 Hadiri Kegiatan Keagamaan


Media Center Kodim 0411/KM

Babinsa Koramil 411-04/Trimurjo Praka Din Holik menghadiri kegiatan Haflah Akhirussanah Khotmil  Qur'an 30 Juz Binnadzri dan Tahtiman Kitab As-Syabrowi bertempat di Yayasan Nurul A'mal Lk.2 Kel. Trimurjo. Kec. Trimurjo. Kab. Lampung Tengah. Minggu (07/07/2024) 

Demikian pula dengan Peltu Marwoto salah satu Babinsa Koramil 411-06/SR, Ybs. mewakili Danramil hadir dalam kegiatan Tablig Akbar dan Santunan Anak Yatim Piatu bertempat di Masjid Jami'atul Huda Kampung Rukti Harjo Kec. Seputih Raman Kab. Lampung Tengah. 

Dalam kegiatan tersebut tampak hadir, Ustadzah Herlina Zainuri,S.Pd., Camat Seputih Raman I Made Suryana,S.I.P. Depag Kabupaten Lampung Tengah Mariana Hasan,S.Pd.M.Pdi., Kapolsek Seputih Raman diwakili Aipda I. Nyoman Ariana, Danramil 411-06/SR diwakili oleh Peltu Marwoto, Kakam Rukti Harjo H. Ali Pujiono dan Jamaah sekitar 500 orang.


Peltu Marwoto mengatakan, "Kehadiran kami sebagai aparat kewilayahan dalam setiap kegiatan masyarakat bertujuan untuk meningkatkan tali silaturrahmi dengan warga masyarakat, agar semakin terjalin kedekatan, sehingga saat melaksanakan sinergitas kerja sama dan juga dalam menjaga kekondusifan lingkungan bisa berjalan seiring dan nyaman," ucapnya.

"Pada kesempatan kali ini, di wilayah binaan, tepatnya di Masjid Jami'atul Huda Kampung Rukti Harjo, ada kegiatan Tablig Akbar dan Santunan Anak Yatim Piatu, untuk itu, dengan kehadiran kami, diharapkan kita semua bisa meningkatkan jalinan tali silaturrahmi dan akan semakin dekat secara hubungan emisionalnya," pungkasnya. (DL)

No comments:

Post a Comment