Friday, May 31, 2024
Prajurit, PNS dan Persit Kodim 0411/KM Ikuti Penyuluhan Hukum
Thursday, May 30, 2024
Kodim 0411/KM Gelar Penanaman Pohon Keras dan Akar Wangi di 6 Titik Wilayah Binaan Secara Serentak
Wednesday, May 29, 2024
Prajurit dan PNS Kodim 0411/KM Gelar Doa Bersama
Media Center Kodim 0411/KM
Perwira, Bintara dan Tamtama serta PNS Kodim 0411/KM melaksanakan Doa Bersama yang dilaksanakan serentak oleh seluruh Prajurit dan PNS TNI di jajaran Kodam II/Swj TMT 28 s.d. 31 Mei 2024 dalam rangka memohon keselamatan, kemanan, kelancaran serta kesuksesan menyongsong kunjungan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia ke wialayah Jajaran Kodam II/Sriwijaya. Rabu (20/05/2024)
Tampak hadir Kasdim Mayor Inf Wawan Cahya Gunawan,S.H. mewakili Komandan Letkol Arh Rendra Febrandari Suparman,S.I.P. dan seluruh Perwira Staf, Bintara, Tamtama serta PNS Makodim 0411/KM.
Kegiatan doa bersama digelar di Masjid Al It-Tihad Makodim 0411/KM Jalan Veteran No. 53 Bd. 22 Kelurahan Hadimulyo Barat Kecamatan Metro Pusat, Kota Metro. dengan imam doa Serda Suwandi.
Pelaksanaan doa bersama ini merupakan wujud dari realisasi keimanan dan ketakwaan serta loyalitas personel Kodim 0411/KM terhadap Perintah Satuan Atas.
Dalam sambutannya Kasdim mengucapkan terima kasih kepada semua hadirin dapat mengikuti pembacaan Surat Yasin dilanjutkan doa bersama yang dilaksanakan setiap ba'da Sholat Wajib Dhuhur terhitung mulai hari Selasa sampai dengan Jumat depan.
“Selaku insan beriman, kita semua meyakini bahwa ada suatu kekuatan tak kasat mata yang maha dasyat, sebagai salah satu kunci keberhasilan dalam setiap usaha maupun pelaksanaan tugas yang akan, sedang dan setelah kita laksanakan," ucapnya.
"Kekuatan dasyat itu tak lain adanya Ridho dari Tuhan Yang Maha Kuasa, dimana segala usaha yang kita laksanakan akan terus dipengaruhi oleh Kekuatan Mutlak dari Sang Maha Kuasa," imbuhnya.
"Selama empat hari ini kita semua akan terjalin dalam ukhuwah bersama seluruh prajurit dan PNS jajaran Kodam II/Sriwijaya yang kesemuanya secara serentak dan bersama-sama memanjatkan doa untuk memohon keselamatan, kemanan, kelancaran serta kesuksesan menyongsong kunjungan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia ke wialayah Jajaran Kodam II/Sriwijaya," tambahnya.
"Terakhir, marilah kita semua menanamkan semangat pada diri masing-masing untuk terus meningkatkan keimanan dan pengabdian kita demi kemajuan bangsa dan Negara Indonesia agar semakin Maju," pungkasnya. (DL)
Tuesday, May 28, 2024
Forkopimda Kota Metro Gelar Rapat Koordinasi
Media Center Kodim 0411/KM
Dandim 0411/KM Letkol Arh Rendra Febrandari Suparman,S.I.P. hadir dalam Rapat Koordinasi Jajaran Forkopimda Kota Metro yang dipimpin langsung oleh Wali Kota Metro dr. Hi. Wahdi,Sp.OG (K).,MH bertempat di Aula Hotel Grand Sekumtum Metro Jl. AH Nasution No.60, Yosorejo, Kecamatan Metro Timur, Kota Metro. Senin (27/05/2024)
Tampak hadir dal;am kegiatan rakor tersebut Ketua DPRD Kota Metro diwakili Wakil Ketua Ahmad Husaini, Kapolres Kota Metro AKBP Heri Sulistyo Nugroho,S.IK.,M.IK., Sekda Ir. Bangkit Haryo Utomo,MT., Kejaksaan Negeri Metro, Pengadilan Negeri Metro, Pengadilan Agama Kota Metro, para Staf Ahli Wali Kota dan para Asisten Sekda, KPU dan BAWASLU Kota Metro, Inspektur Kota Metro, Kasat Pol PP Kota Metro Jose Sarmento Piedade,S.STP.,MH., para Kepala OPD Pemerintah Kota Metro dan Kabag dilingkungan Pemerintah Kota Metro serta Camat dan Lurah se- Kota Metro.
Dalam kesempatan tersebut ada tiga bahasan agenda yang menjadi perhatian dalam rapat koordinasi jajaran Forkopimda Kota Metro yakni menyambut Hari Raya Idhul Adha tahun 2024 di wilayah Kota Metro, Pengendalian dan Penanganan Kenakalan Remaja tingkat SMP/MTS, SMA, SMK dan MAN, mengenai perkelahian, minuman beralkohol dan Narkoba serta Pemilihan Kepala Daerah tahun 2024.
Pada sambutannya, Wali Kota Metro dr. Hi. Wahdi,Sp.OG (K).,MH. mengatakan, "Allhamdulillah kita bisa berkumpul dalam rapat Koordinasi di pagi hari ini dalam keadaan sehat, ada beberapa agenda yang akan kita laksanakan kedepan, yang pertama kegiatan hari Raya Idhul Adha dimana akan dilakukan kegiatan pemotongan hewan korban diseluruh wilayah Kota Metro," ucapnya.
"Kemudian Keamanan merupakan hal penting sekali bagi kita dalam mengendalikan pemerintahan karena salah satu kunci penunjang kesuksesan dalam pembangunan guna mewujudkan harapan masyarakat," lanjutnya.
"Selain itu, kenakalan pelajar yang dilakukan oleh anak-anak kita baik tawuran antar pelajar kemudian penyalah gunaan Narkoba serta Miras, kemaren kita sudah melaksanakan rapat paripurna bersama DPRD membahas permasalahan tersebut," imbuhnya.
"Tidak lupa juga tahun ini juga memasuki pesta Demokrasi rakyat yaitu Pilkada tahun 2024, semoga kegiatan semua lancar aman dan siapapun yang terpilih bisa melanjutkan pembangunan di Kota Metro," pungkasnya.
Sementara itu di bidang teritorial kewilayahan, dalam sambutannya, Dandim 0411/KM Letkol Arh Rendra Febrandari Suparman,S.I.P. mengatakan, "Saat ini pemerintah sedang menjalankan program ketahanan pangan guna antisipasi kekurangan stok pangan Nasional, namun di Kota Metro ini permasalahan bahan pokok stabil," ungkapnya.
"Kami akan tetap bersinergi bersama-sama stakeholder terkait dalam menjaga keamanan, kenyaman dalam menajalankan kegiatan kedepan yaitu perayaan Ibadah Idul Adha dan pemotongan hewan kurban serta Pilkada tahun 2024 diseluruh wilayah Kota Metro," lanjutnya.
"Mudah-mudah, kita semua berharap dan berdoa bahwasannya Kota Metro tetap selalu aman dan tentram, untuk itu mari kita bersama-sama kita semua menjaga kestabilan keamanan di wilayah Kota Metro," pungkasnya.
Selanjutnya Kapolres Kota Metro AKBP Heri Sulistyo Nugroho,S.IK., M.IK. dalam sambutannya mengatakan, "Untuk pelaksanaan hari raya Idhul Adha serta pengawasan pemotongan hewan kurban di seluruh wilayah Kota Metro, kami siap membantu, kemudian kami menggaris bawahi mengenai kenakalan remaja, kami beserta jajaran siap dan akan terus berusaha mencegah serta menjaga stabilitas keamanan di Kota Metro," jelasnya.
"Kami berterimakasih kepada seluruh jajaran Pemerintah Kota Metro atas sinergitas yang sudah berjalan dengan baik dan semoga kedepannya akan lebih baik lagi, kemudian kami siap menjaga stabilitas keamanan Pilkada tahun 2024 agar terselenggara dengan tertib, lancar dan aman," pungkasnya. (DL)
Monday, May 27, 2024
Babinsa Koramil 411-06/SR dan Warga Binaan Laksanakan Gotong-royong Penimbunan Jalan Berlubang dan Pembenahan Talud Irigasi
Sunday, May 26, 2024
Babinsa Kampung Sendang Asri, Koramil 411-15/Kalirejo Bantu Warga Binaan Bajak Sawah
Saturday, May 25, 2024
Pendampingan Babinsa Koramil 411-13/Bangunrejo dalam Giat Ketahanan Pangan Terpadu
Friday, May 24, 2024
Babinsa Koramil 411-13/Bangunrejo Dampingi Giat Pelayanan Kesehatan dan Penyelenggaraan Program KB Kesehatan
Media Center Kodim 0411/KM
Dua personel Koramil 411-13/Bangunrejo Kodim 0411/KM Serda Heri Widodo dan Serda Satria Dedi Irawan melaksanakan kegiatan Pendampingan Kegiatan Pelayanan Kesehatan dan Penyelenggaraan Program KB Kesehatan, Kerjasama Kodim 0411/KM bersama PP PA PP KB Kab.Lamteng Semester I TA.2024. Jum'at (24/05/2024)
Dengan mengusung Tema TNI AD Bersama Rakyat Mewujudkan Keluarga Berencana Yang Berkualitas bertempat di Pos Kes Des Kp. Sidorejo Kec. Bangunrejo Kab. Lamteng tampak hadir dalam kegiatan, Ka Puskes Bangunrejo dr. Eka Agus S., Koordinator Penyuluh Kec. Bangunrejo Kustini,A.Md.Keb, Bidan Desa Kp. Sidorejo Umi Khoiriyah,A.Md.Keb, Petugas KB Octavia,A.Md.Keb, Kakam Sidorejo Mujio, Nakes, Aparatur Kp. Sidorejo, Kader Posyandu, Toga, Tomas, Toda, LSM, Organisasi Profesi dan Institusi Masyarakat Pedesaan serta peserta KB dan Pasien Rikes.
Dalam kegiatan tersebut, para peserta melaksanakan Registrasi, pengisian daftar hadir, pengecekan peserta, melaksanakan tensi Akseptor,pemilihan/pengecekan calon alat kontrasepsi Akseptor, pemanggilan Akseptor dan pemasangan Alat kontrasepsi
Sementara itu di bagian pelayanan kesehatan para peserta akan melaksanakan pengecekan tensi, pemanggilan pasien, pengecekan keluhan pasien dan penentuan diagnosa serta pemberian obat.
Adapun jenis KB yang diberikan adalah, untuk peserta Hormonal berupa Pil, Suntik dan Implant, sementara untuk peserta Non Hormonal berupa Kondom. (DL)