Media Center Kodim 0411/KM
Dalam rangka mendukung kegiatan percepatan kesehatan masyarakat melalui Serbuan Vaksinasi dan memutus penularan Covid-19, Babinsa Koramil jajaran Kodim 0411/KM bersinergis bersama aparatur terkait melaksanakan pendampingan kepada warganya yang melaksanakan Vaksinasi Covid-19 yang dilaksanakan di Sekolah-sekolah, Balai Desa/Kampung maupun Puskesmas-puskesmas wilayah binaan. Selasa (18/01/2022).
Dalam kegiatan tersebut para Babinsa Kodim 0411/KM memberikan sosialisasi dan semangat kepada anak-anak usia 06 s.d. 11 tahun, anak usia 12 s.d. 17 tahun dan masyarakat agar melakukan vaksinasi demi terciptanya kekebalan imun dalam menghadapi virus corona.
“Sebelum divaksin, anak-anak kita dan juga orang tua wali murid wajib kita beri sosialisasi, cek tensi dan suhu badan oleh petugas kesehatan, input data, screening kemudian baru penyuntikan vaksin. Setelah divaksin peserta harus menunggu kurang lebih 30 menit untuk mengetahui apakah ada reaksi dari vaksin tersebut,” terang Sertu Een S salah satu Babinsa Kodim 0411/KM yang bertugas di Koramil 411-15/KR.
Kehadiran Babinsa dalam pendampingan vaksinasi ini bertujuan agar kegiatan berjalan aman dan tidak ada kendala ataupun hambatan yang terjadi serta menjadi salah satu penyemangat bagi anak-anak yang hendak melaksanakan vaksinasi. (DL)
No comments:
Post a Comment