Media Center Kodim 0411/KM.
Kodim 0411/KM bersama Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Kota Metro menggelar kegiatan baksos berupa bagi-bagi sembako kepada masyarakat yang terdampak PPKM dan pasien terpapar Covid-19 yang melaksanakan isolasi mandiri di seputaran Kota Metro. Kamis (26/08/21)
Sebelumnya, terlebih dahulu Dandim 0411/KM Letkol Inf Andri Hadiyanto,M.Han, mengambil Apel untuk pembagian tugas, dalam amanatnya Dandim mengatakan, "Saya mengharapkan kegiatan baksos ini dapat berjalan dengan baik dan bisa tepat sasaran, tujuannya adalah untuk membantu masyarakat serta meringankan beban di dalam situasi pandemi seperti sekarang ini," ucapnya.
"Dan saya juga berharap, agar para Babinsa semagat dalam melaksanakan tugas, dalam pemberian sembako mari kita upayakan dalam pendistribusian berjalan dengan baik dan tepat sasaran", tambahnya.
Tidak lupa Dandim mengucapkan terima kasih kepada PSMTI Kota Metro yang sudah berpartisipasi ikut serta dalam pelaksanaan pemberian baksos kepada masyarakat di Kota Metro.
Terlihat hadir dalam kegiatan tersebut Kasdim 0411/KM Mayor Inf Bagus Setiawan,S.Sos., Ketua Persit KCK Cabang XXXI Ny. Novi Andri Hadiyanto, Ketua PSMTI Kota Metro Dedi Cahyana, Pjs Pasi Ter, Kapten Chb M. Taufiek, Pjs Pasi Pers, Kapten Inf Sapji, Pjs Pasi Log Kapten Inf D. Tinambunan, Pasi Intel Lettu Inf Tri Yuli Priyono, Dan Unit Intel Letda Arh Rahmat M., Pasandi Letda Inf Yanedi dan apara anggota PSMTI Kota Metro.
Sembako dikemas menjadi 400 paket dan didistribusikan di 5 kecamatan Kota Metro yaitu Kecamatan Metro Utara, Metro Pusat, Metro Selatan, Metro Timur dan Kecamatan Metro Barat. (DL)
No comments:
Post a Comment