Friday, April 17, 2020

KODIM 0411/LT DAN POLRES METRO SIMULASIKAN PROTAP PEMAKAMAN KORBAN COVID 19


Media Center Kodim 0411/LT

Personel Kodim 0411/LT dan Polres Metro melaksanakan pelatihan protap pemakaman jenazah korban COVID-19 di Kota Metro, Kamis (16/4/2020) dengan tujuan agar personel TNI dan Polri dapat mengerti dan memahami dalam rangka membantu paramedis saat menangani jenazah COVID-19 ketika dimakamkan.


Kapolres Kota Metro AKBP Retno Prihawati, S.Sos, S.Ik, MH dan Komandan Kodim 0411/LT Letkol Czi Burhannudin,S.E.,M.Si langsung memberikan penjelasan kepada anggotanya bahwa kegiatan ini sebagai bentuk pembekalan terhadap Anggota TNI-Polri agar dapat membantu petugas medis di lapangan dalam menangani jenazah COVID-19. 


“Kegiatan ini merupakan simulasi sebagai bentuk antisipasi karena melihat perkembangan situasi yang terjadi di beberapa wilayah di negara kita mengenai Covid 19, maka perlunya pemahaman bagi seluruh anggota dalam melaksanakan protap saat membantu rekan-rekan kita tim medis ketika melaksanakan tugas pemakaman korban Virus Corona" ucap Dandim


"Kegiatan Simulasi ini juga bertujuan sebagai pelatihan bagi kita semua dan terlebih lagi untuk mengedukasi masyarakat terkait keamanan pemakaman jenazah COVID-19,” ungkapnya. 


"Oleh sebab itu jika nantinya terdapat warga yang terindikasi meninggal akibat COVID-19 maka para anggota semua wajib turun ke masyarakat dan menyampaikan tentang protokol pemakaman bagi jenazah COVID-19 sehingga masyarakat faham bahwa pemakaman jenazah korban virus Corona aman untuk dimakamkan,” imbuhnya. 


Selanjutnya personel Kodim 0411/LT dan Polres Metro melaksanakan simulasi protap pemakaman sekaligus mengumpulkan bahan evaluasi tentang route dan posisi serta kondisi makam yang sudah dipersiapkan dan dinilai aman sehingga Gugus Tugas Kota Metro Siap dalam mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan. (DL)

No comments:

Post a Comment