Pangdam II / Sriwijaya Mayjen TNI Purwadi Mukson, S.I.P. beserta ibu, melakukan kunjungan kerja ke Makodim 0411/LT, Selasa (29/9). Didampingi Danrem 043/Gatam Kolonel Inf Joko P.
Putranto M.Sc dan para Dandim Jajaran Korem 043/Garuda Hitam.
Pada kesempatan itu, Mayjen TNI Purwadi Mukson, berkesempatan meresmikan Masjid Al Ittihad dan menyerahkan 10 unit kendaraan dinas (randis) truk roda delapan kepada Makodim 0411/LT.
Kedatangan Mayjend Purwadi Mukson juga disambut oleh Pejabat Walikota Metro, A.Chrisna Putra, Ketua DPRD Anna Morinda dan Kapolres Metro, AKBP Suresmiyati.
”Sangat tepat didirikan sebuah masjid disini, dimana ketika melakukan semua kegiatan di kantor kita masih bisa mengadu kepada sang pencipta. Saya berharap peresmian masjid ini
akan menebarkan harum ketauhidan khususnya di Makodim 0411/LT. Ingat pangkat dan jabatan tidak akan dibawa mati, tapi amal ibadahnya yang akan kita bawa," papar Pangdam saat memberikan sambutan usai menandatangi batu prasati pembangunan Masjid Al Ittihad, Selasa (29/9).
Maksud dari Kunker tersebut lanjut Pangdam, bertujuan untuk memberikan pengarahan kepada prajurit dan PNS Kodim 0411/LT. Jendral bintang dua ini juga memberikan wejangan kepada para prajurit agar membentengi diri dengan iman dan amanah ketika menjalankan tugas.
”Jika sudah melengkapi dua hal itu, saya yakin akan menjadi kekuatan besar bagi para prajurit. Prajurit adalah warga negara yang terpilih untuk mengemban tugas berat mengamankan negara. Ingat dewasa belum tentu, tetapi tua sudah pasti. Artinya karakter itu harus dibangun dari diri sendiri, jadikanlah dirimu orang-orang yang bertaqwa, hingga Allah SWT menjadikan dirimu orang yang bertaqwa. Yang jelas tidak ada ampun untuk narkoba dan TNI harus netral pada pemilukada," himbaunya.
Sebelum menutup sambutannya, Pangdam sempat memuji kondisi Makodim 0411/LT yang nampak bersih, rapi dan hijau. Hal tersebut menurut Pangdam harus terus dipelihara dan ditingkatkan. ”Karena bekerja itu adalah amanah dan ibadah jadi musti dilakukan dengan sungguh-sungguh dan penuh rasa tanggung jawab,” tutup Pangdam.
Pada kesempatan itu, Walikota Metro Chrisna Putra mengucapkan terimakasih kepada Pangdam II/SWJ Mayjen TNI Purwadi Mukson, beserta rombongan yang bersedia hadir di Kota Metro. Lain dari pada itu, Pemkot Metro juga mengapresiasi jajaran TNI kususnya KODIM 0411/LT yang selalu bersinergi membantu tugas-tugas pemerintah setempat, baik dalam segi sosial, pertanian maupun bidang ketahanan dan keamanan.
”Terimakasih atas kunjungan Pangdam II Sriwijaya, Mayjen TNI Purwadi Mukson dan Ibu beserta Rombongan, ke Kota Metro, semoga bisa memberikan kunjungan yang berkesan. Metro
ini hanya 5 kecamatan, 22 kelurahan, dan berpenduduk sekitar 166 ribu jiwa. Saya harap hubungan baik antara Pemerintah Kota dan TNI bisa terus terjalin, untuk menciptakan Kota Metro yang aman dan kondusif, terlebih sebentar lagi kita menghadapi Pemilukada,” tutupnya.
Media Center Kodim 0411/LT
No comments:
Post a Comment